Connect with us

BUMN

Komitmen PTBA, Tindak Tegas Aktivitas Tambang Ilegal di Wilayah IUPnya

Published

on

MUARA ENIM SUMSEL, MLCI – PT Bukit Asam Tbk (PTBA), sebagai bagian dari holding pertambangan MIND ID, kembali menegaskan komitmennya dalam menjaga legalitas lingkungan tambang dengan menggelar patroli gabungan dan menindak aktivitas Pertambangan Tanpa Izin (PETI) di wilayah IUP Banko Tengah Blok B, area Lengi, Desa Penyandingan, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim.

Patroli yang dilaksanakan pada Kamis, 8 Mei 2025 lalu ini merupakan kegiatan patroli rutin yang melibatkan tim gabungan dari berbagai Divisi terkait di PTBA (Divisi Penambangan, Divisi Legal & Regulatory Affairs, dan Divisi Operational Services), serta dukungan dari Pamobvit Polda Sumsel, Pamobvit Polres Muara Enim, TNI, dan Tim Patroli Perlindungan Hutan.

Berdasarkan pemantauan udara menggunakan drone, tim mendapati aktivitas penambangan ilegal yang sedang berlangsung. Tim segera bergerak ke lokasi dan berhasil mengamankan empat pelaku yang terdiri dari tiga sopir dump truck dan satu operator excavator yang sempat berusaha kabur. Selain itu, tim juga mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya satu unit excavator, tiga unit dump truck engkel, satu unit sepeda motor, dan sembilan jeriken BBM, dan barang bukti pendukung lainnya di lokasi.

Seluruh pelaku dan barang bukti kemudian diserahkan kepada Satuan Reserse Kriminal Polres Muara Enim untuk proses hukum lebih lanjut. Karyawan PTBA dan personel pengamanan yang terlibat dalam penindakan juga telah memberikan keterangan resmi sebagai saksi dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP).

Direktur Operasi dan Produksi PTBA – Suhedi, menyatakan, “Kami tidak akan mentolerir segala bentuk aktivitas ilegal di wilayah kerja kami. Penindakan ini adalah bukti nyata sinergi antara PTBA dan aparat penegak hukum dalam menjaga tata kelola pertambangan yang bersih, legal, dan berkelanjutan,”. Kamis (15/5).

Presiden Prabowo Subianto dalam pidatonya di acara peresmian Pabrik Pemurnian Logam Mulia di Gresik juga menyatakan komitmennya untuk menindak tegas setiap praktik pertambangan ilegal atau ilegal mining hingga penyelundupan yang merugikan negara.

Langkah tegas ini sejalan dengan komitmen PTBA untuk mendukung pengelolaan sumber daya alam secara bertanggung jawab dan berwawasan lingkungan, serta mendukung program pemerintah dalam memberantas PETI yang merugikan negara, membahayakan keselamatan kerja, dan merusak lingkungan.

PTBA menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkolaborasi dalam kegiatan ini dan menegaskan akan terus meningkatkan intensitas pengawasan di seluruh wilayah operasionalnya guna mencegah aktivitas ilegal yang dapat mencoreng citra industri pertambangan nasional.***(D4F)

Bagikan Berita :

BUMN

HLHS 2025, PTBA Ajak Siswa SD Peduli Lingkungan Lewat Green School

Published

on

By

MUARA ENIM SUMSEL, MLCI – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025, PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menyelenggarakan program Green School dan Kampanye Pengelolaan Sampah di 10 sekolah dasar di Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan, pada 18–19 Juni 2025 lalu.

Kegiatan ini menjadi wujud komitmen PTBA dalam pelestarian lingkungan berkelanjutan serta menanamkan kesadaran peduli lingkungan sejak usia dini.

Sebanyak 700 siswa kelas 4 dan 5 mengikuti Kelas Inspirasi yang memberikan pemahaman tentang pengelolaan sampah organik dan anorganik, serta praktik langsung penanaman pohon pelindung dan tanaman buah di area sekolah. PTBA juga melibatkan 81 relawan dari internal perusahaan untuk mendampingi dan memberikan edukasi secara langsung kepada siswa.

????????????????????????????????????

Environmental Management and Mining Support Subdivision Head PTBA, Amarudin, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata implementasi visi PTBA sebagai perusahaan energi kelas dunia yang peduli lingkungan.

“Kami percaya bahwa menjaga lingkungan harus dimulai dari pendidikan sejak dini. Melalui program ini, kami ingin menanamkan kesadaran kepada generasi muda agar mereka tumbuh menjadi agen perubahan yang membawa semangat hijau untuk masa depan,” jelas Amarudin. Rabu (25/6).

Sebagai tambahan dukungan, PTBA juga menyerahkan bantuan operasional berupa satu unit printer dan satu unit dispenser untuk setiap sekolah peserta kegiatan.

Komitmen PTBA terhadap pelestarian lingkungan juga selaras dengan langkah enuju Net Zero Emission pada tahun 2060 atau lebih cepat, sebagaimana target Pemerintah Indonesia. Program edukasi ini menjadi salah satu pendekatan berbasis komunitas yang mendukung agenda besar tersebut.

“Langkah kecil seperti mengelola sampah dan menanam pohon memiliki dampak besar dalam menjaga kelestarian lingkungan dan menyerap emisi karbon,” tambah Amarudin.

Kegiatan ini pun mendapat sambutan positif dari para relawan, peserta, dan pihak sekolah. Salah satu relawan, Yuda Pangestu, mengungkapkan rasa senangnya bisa terlibat langsung dalam edukasi lingkungan kepada anak-anak sekolah dasar.

“Pengalaman baru bagi saya. Senang sekali dengan antusiasme adik-adik selama kegiatan. Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak sekolah,” ujarnya.

Salah satu siswa peserta, Fadil, juga mengungkapkan kesannya mengikuti kegiatan.

“Terima kasih kakak-kakak dari PTBA. Saya suka game-nya dan belajar hal-hal baru tentang perjalanan sampah,” ujarnya.

Kepala SD Bukit Asam Tanjung Enim, Suprapti, turut memberikan apresiasi terhadap PTBA atas pelaksanaan kegiatan ini.

“Siswa kami mendapat pengalaman luar biasa, mulai dari menanam pohon, belajar pengelolaan sampah, hingga praktik langsung bersama relawan yang ramah. Ini menjadi bekal penting untuk membentuk karakter peduli lingkungan. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat dilakukan secara berkelanjutan,” tuturnya.

Tak hanya Green School, PTBA mengadakan sejumlah kegiatan dalam rangka Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025, di antaranya aksi bersih-bersih sungai, penanaman pohon, dan lomba lari lintas alam.

Melalui berbagai inisiatif tersebut, PTBA menegaskan komitmennya dalam mendukung terwujudnya masa depan yang berkelanjutan.*** (D4F)

Bagikan Berita :
Continue Reading

BUMN

Wujudkan Proklim Lestari, Kolaborasi Tangguh PTBA dan Desa Karang Raja

Published

on

By

MUARA ENIM SUMSEL, MLCI – PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menegaskan komitmennya dalam mendukung inisiatif keberlanjutan lingkungan dengan memberikan bantuan stimulan kepada Desa Karang Raja dalam rangka program Kampung Iklim (Proklim).

Bantuan berupa 50 bibit tanaman buah (mangga, durian, alpukat, dan pete) serta 50 pipa biopori diserahkan secara simbolis kepada Pemerintah Desa Karang Raja di Kantor Desa Karang Raja, Kecamatan Muara Enim, yang turut disaksikan oleh perwakilan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Muara Enim pada Senin, 23 Juni 2025.

Dukungan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan PTBA untuk memperkuat kapasitas masyarakat Desa Karang Raja dalam menghadapi tantangan perubahan iklim dan mitigasi potensi bencana lingkungan. Bibit tanaman buah akan didistribusikan ke sekolah-sekolah di Desa Karang Raja sebagai media edukasi lingkungan bagi siswa, menumbuhkan kesadaran ekologis sejak dini.

Sementara itu, pipa biopori akan dipasang oleh pemerintah desa di titik-titik rawan genangan air untuk meningkatkan daya serap tanah dan mengurangi risiko banjir.

Dedy Saptaria Rosa, Sustainability Division Head PT Bukit Asam Tbk, menyatakan, “Dukungan ini merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan PTBA dalam mendorong penguatan kapasitas masyarakat desa dalam menghadapi tantangan perubahan iklim. Bantuan bibit tanaman dan pipa biopori ini bukan sekadar aksi simbolis, melainkan bagian dari strategi kolaboratif jangka panjang untuk menjadikan Desa Karang Raja sebagai percontohan desa binaan berbasis lingkungan.”

Beliau menambahkan bahwa PTBA berharap program ini dapat menginspirasi kesadaran ekologis dan menjadi langkah konkret dalam mitigasi risiko banjir. “Ke depan, kami akan terus memperluas kolaborasi dengan pemerintah desa dan DLH guna memperkuat posisi Desa Karang Raja dalam memperoleh predikat Proklim Utama hingga Proklim Lestari,” pungkas Dedy.

Febianti, Plt. Kabid Penanggulangan Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Muara Enim, mengapresiasi dukungan nyata dari PTBA. “Sinergi antara dunia usaha, pemerintah desa, dan masyarakat merupakan kunci keberhasilan Program Kampung Iklim (Proklim), khususnya dalam mewujudkan desa yang adaptif dan tangguh terhadap perubahan iklim,” ujarnya.

Ia juga berharap kolaborasi ini terus diperkuat agar Desa Karang Raja bisa menjadi salah satu desa percontohan yang memperoleh pengakuan sebagai Proklim Lestari dari Kementerian Lingkungan Hidup RI.

Kepala Desa Karang Raja, Octa Vianti mengungkapkan, “Kami sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh PTBA dan Dinas Lingkungan Hidup dalam upaya menjadikan Desa Karang Raja sebagai desa yang peduli dan tangguh terhadap perubahan iklim. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk penghijauan, pengelolaan lingkungan, edukasi, dan solusi konkret mengurangi genangan air,” tuturnya.

Ibu Octa optimis, dengan dukungan semua pihak, Desa Karang Raja mampu meraih predikat Proklim Utama dan melangkah lebih jauh menuju Proklim Lestari.

Penyerahan bantuan ini adalah kelanjutan dari komitmen PTBA menjadikan Desa Karang Raja sebagai Desa Binaan, yang sebelumnya telah didahului dengan program irigasi berbasis Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) dan pembinaan pertanian organik seluas 32 Ha. Saat ini, Desa Karang Raja sedang dalam tahap verifikasi tim DLH Provinsi untuk mendapatkan gelar Proklim Utama, dengan target selanjutnya adalah predikat Proklim Lestari dari Kementerian Lingkungan Hidup RI.

PTBA bersama Pemerintah Desa Karang Raja dan DLH Kabupaten Muara Enim optimis bahwa program-program berkelanjutan ini akan membawa Desa Karang Raja menuju pencapaian predikat Proklim Lestari sebagai bentuk tanggung jawab bersama dalam menjaga lingkungan dan menghadapi perubahan iklim.*** (D4F)

Bagikan Berita :
Continue Reading

BUMN

Prestasi Gemilang, PTBA Dinobatkan Sebagai Tempat Kerja Terbaik di Asia

Published

on

By

JAKARTA, MLCI –  PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan bergengsi dari HR Asia, yaitu HR Asia Best Companies to Work for in Asia – Indonesia 2025 dan HR Asia Sustainable Workplace Awards 2025.

Penghargaan ini menjadi bentuk pengakuan atas komitmen PTBA dalam menciptakan lingkungan kerja yang positif, inklusif, berkelanjutan, dan berorientasi pada kesejahteraan karyawan.

HR Asia Best Companies to Work for in Asia Awards merupakan ajang penghargaan bergengsi yang memberikan pengakuan kepada perusahaan-perusahaan dengan praktik manajemen sumber daya manusia (SDM) terbaik serta tingkat keterlibatan karyawan yang tinggi di kawasan Asia. Proses penilaian dilakukan secara menyeluruh dan objektif melalui survei terhadap karyawan dan audit terhadap kebijakan serta praktik manajemen SDM perusahaan.

“Kami berterima kasih atas apresiasi ini. Penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan atas budaya kerja yang terbuka, kolaboratif dan mendukung pengembangan potensi karyawan yang kami bangun bersama di PTBA,” ujar Arsal Ismail, Direktur Utama PTBA.

Ia menambahkan, PTBA secara konsisten menerapkan Kebijakan Tempat Kerja yang Saling Menghargai (Respectful Workplace Policy) untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, nyaman, inklusif, dan produktif. Beragam program juga dijalankan untuk mendukung kesejahteraan (well-being) karyawan, di antaranya layanan konseling melalui BetterUs Through Counseling, kegiatan olahraga hingga seni.

Sebagai wujud komitmen terhadap keberlanjutan, PTBA juga meraih HR Asia Sustainable Workplace Award, yang menyoroti kontribusi perusahaan dalam menerapkan praktik kerja yang bertanggung jawab secara lingkungan dan sosial. Salah satu program unggulan yang dijalankan yakni program BA for Society, yang mendorong keterlibatan langsung karyawan dalam kegiatan sosial di tengah masyarakat sekitar operasional perusahaan.

Dari sisi keberlanjutan bisnis, untuk mendorong budaya inovasi, PTBA juga membentuk ekosistem inovasi yang dikenal dengan nama TIBIA (Think Big & Action). Fasilitas ini menjadi ruang kolaborasi dan kreativitas bagi karyawan untuk mengembangkan berbagai gagasan yang mendukung transformasi dan inovasi berkelanjutan di lingkungan kerja. Tidak hanya itu, berbagai pengembangan dan pelatihan pegawai yang fokus pada keberlanjutan juga dilakukan, serta penguatan yang kontinu pada aspek keselamatan kesehatan kerja.

“Karyawan bukan hanya aset, tapi juga mitra strategis perusahaan dalam mencapai visi jangka panjang,” tegas Arsal Ismail.*** (D4F)

Bagikan Berita :
Continue Reading

Kategori

Advertisement
Advertisement

Populer

error: Content is protected !!