Kabupaten Lahat
Camat Bersama Kapolsek Merapi Barat Menghadiri Musabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat Kecamatan Tahun 2023
Jurnalis Herlan Nudin
LAHAT SUMSEL, – MLCI – Camat Merapi Barat Drs. Erlambang M.M Bersama Kapolsek Merapi Barat AKP. Herman Akhiri S.IP MM menghadiri Kegiatan musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Merapi Barat Kabupaten Lahat Tahun 2023. pada hari, Rabu, 08 Februari 2023 Bertempat diMasjid AL-MU’TTAQIN Desa Suka Cinta
Dalam Sambutan Ketua Pelaksana Kegiatan kasmanto Ashar menyampaikan, Mari kita Ucapkan terimakasih atas rahmat allah swt,” yang mana pada hari ini kita bisa hadir dalam rangka Musabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat kecamatan Merapi Barat tahun 2023 yang diikuti Desa-Desa yang ada diKecamatan Merapi Barat.
Semoga dalam Kegiatan ini nantinya, mendapatkan peserta-peserta yang terbaik untuk mewakili ditingkat kabupaten Lahat nanti. “Ungkap ketua pelaksana
Dan untuk peserta yang ikut dalam pelaksanaan ada 71 orang peserta dari Desa-Desa yang ada di Kecamatan merapi Barat dan ini merupakan peserta terbanyak dari kecamatan yang ada dikabupaten Lahat Serta nantinya mendapatkan para peserta yang terbaik untuk ikut dikabupaten dan bahkan tidak menutup kemungkinan ikut ketingkat nasional. Imbuhnya
Kemudian diteruskan, Pembukaan oleh Camat Merapi Barat Drs. Erlambang M. M menyampaikan, Alhamdulilah terimakasih juga kita ucapkan kepada Allah Swt yang mana berkat karunia dan rahmatnya kita bisa menghadiri dan mengikuti kegiatan Tilawatil Qur’an tingkat Kecamatan Merapi Barat tahun 2023 ini. Tambah Camat
“Alhamdulillah juga kegiatan ini bisa berlangsung ditahun ini dan semoga dari seleksi nanti mendapatkan para peserta yang terbaik.
Dan dapat mengharumkan kecamatan merapi Barat dan bahkan dikanca nasional bisa mengharumkan Kabupaten Lahat mewakili dari kecamatan Merapi Barat. “Imbuh Camat
Maka dari itu, Acara kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat kecamatan Merapi Barat Resmi Saya buka. “Diucap Camat dalam sambutan

Setelah itu, berlangsung kegiatan seleksi Para peserta oleh Dewan Juri.**
Tampak hadir dalam kegiatan, Camat Merapi Barat Drs. Erlambang MM bersama jajaran, Kapolsek Akp. Herman Akhiri S.IP MM bersama anggota, Danramil Merapi area diwakili Babinsa Koptu Solla, kepala KUA merapi barat Kasmanto S.agar bersama Dewan Juri dan ustad-ustad, Forum kepala Desa Merapi Barat, Firman bersama Kepala Desa Merapi Barat, para Ketua TP-PKK Desa dan para peserta lombakan.
Kabupaten Lahat
Tingkatkan Sinergi : Kabid SD Bersama Jajaran Gelar Silaturahmi Dan Pembinaan Kepala Sekolah Di 6 Kecamatan
LAHAT SUMSEL – MLCI – Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Sekolah Dasar (SD) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lahat Mengelar Silaturahmi bersama kepala Sekolah di 6 Kecamatan di wilayah Kabupaten Lahat, Bertempat di SD Negeri 23 Lahat. Senin, 10/11/2025.
Kepala Bidang SD Dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Lahat, Arlan Darqoni S.Pd, M.PD mulai Membangun hubungan dengan pihak-pihak Sekolah Dasar (SD) di lingkungan Dinas pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lahat.
Tampak, Dalam Silaturahmi Kabid SD Membahas program-program kerja di bidang pendidikan dasar guna meningkatkan kualitas pendidikan dan Berdiskusi untuk mencari solusi dan strategi dalam meningkatkan mutu pendidikan di wilayah kerja.
Saat dikonfirmasi setelah kegiatan, “Arlan Darqoni S.Pd Kepala Bidang SD menyampaikan, Terhitung dari tanggal 3 November 2025 dilantik Menjadi Kabid SD di Dinas pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lahat. hari ini 10 November 2025 kami laksanakan Silaturahmi bersama kepala Sekolah SD di 6 kecamatan supaya kedepan bisa terjalin kerjasama yang baik dalam memajukan Dunia pendidikan.
“Adapun 6 kecamatan tersebut meliputi : Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Tanjung Tebat, Kecamatan Gumay Ulu, Kecamatan Gumay Talang, Kecamatan Lahat Selatan, Kecamatan Pulau Pinang dan Kecamatan Lahat.
Semoga dengan silaturahmi ini, Semua kepala sekolah terutama Sekolah Dasar (SD) di lingkungan Dinas Pendidikan dapat bekerjasama dengan baik.
Untuk itu, mohon dukungan dan kerjasamanya kepada seluruh kepala sekolah SD agar dapat bersama-sama memajukan Dunia pendidikan serta membawah Dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten lahat semakin maju. “Harap Kabid SD
Sementara, PLT Kepala Sekolah SD Negeri 23 Lahat, Tukarsih S.Pd menyampaikan, “Terimakasih kepada Kabid SD, Bapak Arlan Darqoni S.Pd, bersama Jajaran, Atas Silaturahmi sekaligus pembinaan disekolah kami. “Semoga dengan pembinaan Bapak Kabid beserta jajaran hari ini, SD Kami lebih maju dan baik lagi. “Tutupnya
Jurnalis : Herlan Nudin
Kabupaten Lahat
Pasukan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Kabupaten Lahat Digelar Apel
LAHAT SUMSEL, MLCI – Secara langsung Kapolres Lahat AKBP Novi Edyanto SIK MIK menghadiri dan mengikuti Apel Gelar Pasukan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Kabupaten Lahat. Rabu (5/11).
Apel tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kesiapsiagaan pemerintah daerah dalam menghadapi potensi bencana alam yang dapat terjadi sewaktu-waktu, khususnya pada musim penghujan.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel, peralatan, dan koordinasi lintas sektor dalam menghadapi ancaman banjir, tanah longsor, angin kencang, serta bencana hidrometeorologi lainnya yang kerap melanda wilayah Kabupaten Lahat.
Kegiatan apel dipimpin langsung Bupati Lahat H.Bursah Zarnubi SE, dan diikuti oleh Unsur Forkopinda serta berbagai unsur yang tergabung dalam forum penanggulangan bencana.
Antara lain Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), TNI, Polri, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, PMI, Tagana, relawan, serta perwakilan masyarakat.
Terpantau seluruh peserta apel menampilkan kesiapan personel dan perlengkapan tanggap darurat, seperti kendaraan evakuasi, perahu karet, tenda pengungsian, alat komunikasi, dan logistik penunjang. Hal ini menjadi bukti nyata sinergi dan komitmen semua pihak dalam mewujudkan Kabupaten Lahat yang tangguh terhadap bencana.
Kepada awak media, Kapolres Lahat mengatakan siap mendukung penuh program Pemerintah Kabupaten Lahat salah satunya pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Tanggap Bencana.
Kapolres siap menerjunkan personel yang tergabung dalam Tiem Tanggap Bencana bergabung dengan Tiem lainya, serta menyediakan peralatan yang di butuhkan, yang pasti personel siap kapan dan di mana akan dibutuhkan tetap siaga 1×24 jam.
Sementara itu, dalam amanatnya, Bupati Lahat menekankan pentingnya langkah cepat, tepat, dan terkoordinasi dalam menghadapi potensi bencana.
Bupati mengingatkan bahwa penanggulangan bencana bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga memerlukan partisipasi aktif seluruh lapisan masyarakat. Dengan semangat gotong royong dan kepedulian sosial, diharapkan dampak bencana dapat diminimalisir, baik dari segi korban jiwa maupun kerugian materiil.
Apel ini juga menjadi momentum untuk memperkuat koordinasi antarinstansi, memperbarui data wilayah rawan bencana, serta menyusun rencana kontinjensi yang lebih efektif. Melalui pelatihan dan simulasi tanggap darurat yang dilakukan secara berkala, seluruh komponen penanggulangan bencana diharapkan dapat bertindak cepat dan tepat ketika situasi darurat terjadi. Kesiapan mental dan fisik para petugas menjadi faktor kunci dalam keberhasilan penanganan bencana di lapangan.
Dengan terlaksananya Apel Gelar Pasukan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi ini, Kabupaten Lahat menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi segala kemungkinan.
Pemerintah daerah berharap kegiatan ini dapat menjadi awal dari sinergi yang lebih solid antara aparat, relawan, dan masyarakat dalam mewujudkan daerah yang aman, tangguh, dan tanggap terhadap bencana. Semangat kebersamaan ini menjadi modal utama dalam melindungi masyarakat dan membangun Lahat yang lebih siap menghadapi tantangan alam di masa depan.*** Lispono.
Kabupaten Lahat
Perbaiki Sarana Prasarana, SMA Negeri 2 Lahat Terus Berbenah
LAHAT SUMSEL, MLCI – Upaya menciptakan lingkungan belajar aman dan nyaman untuk para siswa terus diwujudkan yang salah satunya kini SMA Negeri 2 Lahat (SMANDALA) berbenah terus memperbaiki sarana prasarana sekolah.
“Pembenahan fasilitas sarana dan prasarana saat ini tengah berjalan secara bertahap,” jelas Kepala SMANDALA Dr Tri Turnadi MPd kepada media ini. Senin (3/11).
Khusus semester ini, tambahnya, focus pada perbaikan plafon di beberapa ruang kelas yang sudah lama dan mengalami kebocoran dan hampir seluruh plafon sudah diganti menggunakan bahan material PVC agar lebih tahan lama.
Perbaikan tersebut merupakan bagian dari program peningkatan mutu sekolah yang dilaksanakan sejak Oktober hingga Desember 2025.
“Total 13 ruangan yang direncanakan diperbaiki, 10 di antaranya sudah dalam tahap pengerjaan. Sumber dana berasal dari BOS dan PSG, dengan pengelolaan yang dilakukan secara bertahap menyesuaikan ketersediaan anggaran,” beber Tri.
Renovasi, lanjutnya, memang tidak bisa dilakukan sekaligus karena membutuhkan biaya besar. Namun, pihaknya terus berbenah dengan memanfaatkan anggaran yang ada, sedikit demi sedikit.
Tidak hanya itu pembenahan sarana sekolah bukan sekadar soal fisik, tetapi juga bentuk komitmen meningkatkan semangat belajar siswa dengan harapan lingkungan sekolah yang bersih, rapi, dan nyaman akan mendorong siswa lebih bersemangat mengikuti kegiatan belajar.
“Kalau sekolahnya bagus dan bersih, siswa pasti lebih termotivasi datang ke sekolah. Orang tua pun akan semakin percaya menitipkan anaknya di sini,” terangnya.
Kepada seluruh siswa, Tri berpesan, agar ikut menjaga fasilitas yang ada. Menurutnya, keberhasilan perawatan sekolah tidak hanya bergantung pada pihak manajemen, tetapi juga kesadaran seluruh warga sekolah.
“Fasilitas ini harus dijaga bersama, terutama kebersihan toilet dan ruang kelas. Siapa lagi yang akan menjaga kalau bukan kita yang ada di lingkungan sekolah ini,” imbuh Tri.***
-
Hukum & Kriminal5 tahun ago4 Pria dan 1 Wanita Terduga Pelaku Narkoba Diringkus Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal5 tahun agoTeam Tiger Polres Lahat Kembali Tangkap Terduga Pembunuhan
-
Hukum & Kriminal5 tahun agoDua Pasal Hukum, Dodo Arman Ditangkap Kasat Reskrim Polres Lahat
-
Peristiwa4 tahun agoPelajar Alami Kecelakaan di Perlintasan Kereta Api Depan SMKN 2 Lahat
-
Hukum & Kriminal5 tahun agoHampir Dua Bulan Buron, Pembacok Diciduk Tim Satreskrim Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal5 tahun agoKomplotan Pelaku Narkoba Lahat Tengah Berhasil Ditangkap Polres Lahat
-
Hukum & Kriminal4 tahun agoLanggar Aturan, Oknum Polres Lahat Diberhentikan Tidak Hormat
-
Hukum & Kriminal5 tahun agoSoal Pembunuhan di Kikim Tengah, Pengacara Korban Angkat Bicara


