Home / BUMN

Jumat, 19 Desember 2025 - 15:09 WIB

Wujudkan Pendidikan Inklusif Lewat Kelas Kreasi, PTBA Sentuh Anak Spesial

LAHAT SUMSEL, MLCI – Release dterima media ini Jumat 19 Desember 2025, terungkap PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan inklusif melalui pelaksanaan Kelas Kreasi Volume 5 bertajuk “Melukis Cantik di Atas Totebag” di Sekolah Luar Biasa (SLB) Autis Karunia, Desa Tegal Rejo, Muara Enim

Kegiatan yang diikuti oleh 20 siswa berkebutuhan khusus ini sejatinya merupakan bagian dari program BUMN Goes to School yang diinisiasi oleh PTBA. Melalui program ini, PTBA berupaya memberikan ruang pengembangan kreativitas sekaligus membangun kepercayaan diri anak-anak spesial.

Didampingi oleh lima relawan, para siswa dengan penuh antusias menuangkan imajinasi mereka ke atas totebag polos yang dijadikan media lukis. Aktivitas melukis dipilih karena dinilai efektif dalam melatih keterampilan motorik halus serta menjadi sarana ekspresi yang positif bagi para siswa.

Baca Juga!  Lima Program Padat Karya Unggulan PTBA Melalui Perkuat Ekonomi Lokal

“Kami memilih SLB Autis Karunia karena Kelas Kreasi dan PTBA ingin menyentuh kalangan anak-anak spesial. Ini bukan hanya tentang memberikan pelatihan, tetapi juga tentang melihat dan mendukung pengembangan bakat serta keterampilan luar biasa yang dimiliki oleh para siswa,” ujar Weny Yuliastuti, Micro & Small Enterprise Funding Section Head PTBA.

Weny menambahkan, kegiatan ini sejalan dengan visi PTBA dalam berkontribusi terhadap pendidikan dan pengembangan diri yang inklusif, sehingga setiap anak memiliki kesempatan yang sama untuk berkembang sesuai potensinya.

Plt Ketua SLB Autis Karunia, Essy Wijayanti menyampaikan apresiasinya atas kegiatan ini. Menurutnya, program Kelas Kreasi memberikan dampak positif bagi para siswa.

Baca Juga!  Aksi Dibubarkan, Oknum Pendemo Gemapela Diamankan Polres Lahat

“Kami sangat berterima kasih kepada PTBA atas kepeduliannya. Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat bagi anak-anak kami karena melalui melukis mereka dapat menyalurkan emosi dan kreativitas. Kami berharap kolaborasi ini dapat terus berlanjut,” ujarnya.

Beragam karya unik dihasilkan dalam kegiatan ini, mulai dari motif bunga, bentuk geometris, hingga abstrak penuh warna. Setiap totebag mencerminkan imajinasi dan karakter masing-masing siswa, menjadikannya lebih dari sekadar tas, tetapi juga karya seni yang bermakna.

Melalui kegiatan ini, PTBA menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan program sosial yang inklusif dan berkelanjutan, sekaligus mendorong tumbuhnya kreativitas di berbagai lapisan masyarakat.***D4F

Share :

Baca Juga

BUMN

Pembinaan Usia Dini Berbuah, Tim Basket Binaan PTBA Raih Juara Galaxy Stars Rising Cup 2025

BUMN

PTBA Borong Penghargaan Indonesia Green Awards 2026 “Tegaskan Komitmen Berkelanjutan”

BUMN

Gelar Top Talk Safety, PTBA Gaungkan Pentingnya Peran Keluarga Cegah Kecelakaan Kerja

BUMN

Perkuat Tata Kelola dan Strategi Bisnis Perusahaan, PTBA Gelar RUPSLB 2025

BUMN

Bukit Asam Raih Juara I Kategori Perusahaan Go Publik Non Keuangan di Annual Report Awards 2024

BUMN

PTBA Latih 30 Peserta “Bermodal Utama Kreativitas” Kembangkan Kerajinan Pipe Cleaner

BUMN

Jaga Jejak Sejarah Bangsa, PTBA Raih Penghargaan ANRI 2025

BUMN

Serahkan 9 Unit Gerobak Sampah, PTBA Dukung Kebersihan Lingkungan Warga Ring 1 Kertapati
error: Content is protected !!