Home / Sumatera Selatan

Rabu, 27 Maret 2024 - 16:20 WIB

Warga Desa Dibantu PTBA Bangkitkan Usaha Jamur Tiram

Barab Dafri. FR –

MUARA ENIM SUMSEL, MLCI – Usaha jamur tiram di Desa Keban Agung, Muara Enim Sempat mati suri akibat pandemi COVID-19. Kini bangkit berkat bantuan dari PT Bukit Asam Tbk (PTBA).

Usaha Mikro dan Kecil (UMK) jamur tiram di Desa Keban Agung ini bergabung menjadi mitra binaan PTBA sejak 2020 dan diberi nama Sentra Industri Bukit Asam (SIBA) Jamur.

“Usaha kami sempat vakum saat pandemi COVID-19, mandek. Tim Sustainability PTBA lalu membantu kami. Dari situ kami bangkit, kami lalu merambah ke produk olahan,” kata Ketua SIBA Jamur, Rahmawati. Rabu (27/03/2024)

Baca Juga!  Sinergi Insan Pers, PWI Muba Adakan Audiensi Bersama Dandim 0401 Muba

Usaha jamur tiram kian berkembang dan merambah ke produk-produk olahan. Rahmawati dan kawan-kawan mengolah jamur tiram menjadi stik, keripik, cireng, hingga pangsit jamur.

“PTBA membantu pemasaran misalnya melalui pameran, kunjungan tamu perusahaan, dan sebagainya,” Rahmawati menuturkan.

Dengan dukungan dari PTBA, SIBA Jamur melakukan penjualan secara online untuk memperluas jangkauan, yakni melalui media sosial dan aplikasi PaDi UMKM.

Hasilnya, omzet SIBA Jamur tumbuh 30 persen sejak 2020.

“Tadinya kita tidak terlalu banyak koneksi. Dengan kita menjadi UMK binaan PTBA, jadi lebih banyak koneksi. Kenaikan omzet kami juga naik sampai 30 persen,” Rahmawati menjelaskan.

Baca Juga!  Bangunkan Mati Suri, DPMD PALI Tekan BUMDES Gali Potensi Tingkatkan PADes

Dia menambahkan, pelatihan rutin diberikan Rumah BUMN Bukit Asam agar SIBA Jamur semakin kompetitif.

“Pelatihan yang diberikan sesuai kebutuhan, misalnya untuk packaging, managerial dan digital marketing,” ujarnya.

PTBA juga membantu SIBA Jamur dalam perizinan Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) dan sertifikasi halal. Awalnya hanya beranggotakan tujuh orang, Rahmawati mengungkapkan, sekarang SIBA Jamur memberdayakan 15 orang. Sebanyak 12 orang di antaranya adalah ibu rumah tangga.

“Harapan ke depan, kami ingin jamur ini menjadi salah satu ikon Tanjung Enim, mendukung Program Tanjung Enim Kota Wisata yang dicanangkan PTBA dan Pemerintah kabupaten Muara Enim,” tutup Rahmawati.***

Share :

Baca Juga

Sumatera Selatan

Penyidik, “Secepatnya Kasus Penganiayaan dan Pencemaran Nama Baik Istri Alm Ketua SMSI Musi Rawas Dilimpahkan ke Kejaksaan”

Sumatera Selatan

Bidang Pelayanan Kesehatan Dari BPJS, Mura Kembali Raih Penghargaan UHC Prioritas

Sumatera Selatan

Kantor Bersama, Rumah Kerukunan Umat Beragama Diresmikan

Sumatera Selatan

Kasus Lahan TMMD Memanas, Korban Diperiksa di Polda Sumsel

Sumatera Selatan

Jelang Ramadhan, Dinas Ketapang PALI Luncurkan Gerakan Tanam Cabai Serentak

Sumatera Selatan

Akibat Efisiensi Anggaran, Santunan Kematian di Musi Rawas Turun Rp 1 Juta Perjiwa

Sumatera Selatan

Lomba Senam Tingkat Provinsi Se-Sumatera Selatan Di Pestival BPMP, Lahat Berhasil Raih Empat Piala

Kabupaten Lahat

Pemdes Makartitama Gelar Acara Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Perangkat Desa, Berikut Pesan Kepala Desa
error: Content is protected !!