Home / Kabupaten Lahat

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:27 WIB

Musrenbang Dapil I Lahat, “Kebijakan Pemantapan Menuju Pembangunan Berkelanjutan dan Inklusif’

LAHAY SUMSEL, MLCI – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun anggaran 2026 digelar di Gedung Dakwah Lahat. Selasa (04/02/2025).

Musrenbang RKPD Dapil I Kecamatan Lahat itu bertema “Kebijakan pemantapan menuju pembangunan berkelanjutan dan inklusif.”

Turut hadir dalam acara ini Pj.Bupati Lahat Imam Pasli,S.STP.M.Si,Ketua DPRD Kabupaten Lahat Fitrizal Homizi,ST.M.Si,Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lahat bersama anggota DPRD Kabupaten Lahat,para kepala OPD di Lingkup pemerintah Kabupaten Lahat,Camat Lahat,para kepala desa dan Lurah se-Kecamatan Lahat,tokoh agama,tokoh masyarakat dan tamu undangan yang sempat hadir.

Ketua pelaksana dalam hal ini Camat Lahat Isna Abidarda,BA dalam laporanya menyampaikan Musrenbang RKPD tahun anggaran 2026 Dapil I Kecamatan Lahat adalah penyesuaian dan penyelarasan program pembangunan serta mengumpulkan berbagai usulan yang bertujuan untuk kepentingan masyarakat.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah mengumpulkan dan menyelaraskan serta membahas usulan dari masyarakat dalam pembangunan yang ada di wilayah kecamatan Lahat.”sampainya.

Baca Juga!  Pastikan Kelancaran Arus Balik Lebaran, Kapolres Lahat Pantau Simpang Asam

Sementara Pj.Bupati Lahat Imam Pasli,S.STP.M.Si dalam arahanya mengatakan Musrenbang RKPD tahun anggaran 2026 Dapil I Kecamatan Lahat ini adalah perencanaan yang di harapkan segala permasalahan dan kebutuhan masyarakat mulai dari desa sampai kecamatan dapat terakomodir dan dapat terlaksana dengan baik.

“Kami berharap kegiatan ini akan di laksanakan secara tertib lancar dan penuh kesungguhan sehingga dapat menghasilkan usulan program kegiatan yang super kredibilas,realistis dan berkualitas berdasarkan kebutuhan masyarakat bukan keinginan orang ataupun kelompok yang sesuai dengan program prioritas yang mengacu pada isu strategis dan arah kebijakan tahun 2026.”tegasnya.

Kemudian Ketua DPRD Kabupaten Lahat Fitrizal Homizi,ST.M.Si.MM dalam hal ini menyampaikan Musrenbang RKPD tahun anggaran 2026 Dapil I Kecamatan Lahat ini merupakan suatu tahapan dalam rencana pembangunan dan penting untuk di laksanakan.Oleh sebab itu melalui kegiatan Musrenbang ini nantinya akan ada kebijakan yang baik untuk masyarakat Kabupaten Lahat.

Baca Juga!  Pererat Hubungan Keluarga, Simak Keakraban Yulius Maulana dan Kades Pelajaran Jarai

“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini akan dapat mengadakan kebijakan bagi pembangunan agar di sempurnakan dengan baik dan apa yang menjadi usulan dari masyarakat dapat terakomodir dengan baik.”ucapnya.

Kepala Bappeda Kabupaten Lahat Feriansyah Eka Putra,ST.MM dalam paparannya menyampaikan Musrenbang yang dilaksanakan pada hari ini dengan tema “Kebijakan pemantapan menuju pembangunan berkelanjutan dan inklusif” tentunya apa yang menjadi usulan dari masyarakat sesuai dengan program pemerintah saat ini yang fokus pada ketahanan pangan.

“Dengan adanya kegiatan Musrenbang ini nantinya diharapkan akan menghasilkan usulan sebagai program prioritas.”tegasnya.*** (Rochmiatun)

Share :

Baca Juga

Kabupaten Lahat

Azard Al-Hafis Buah Cinta di Pagar Agung, Nikmati Berbagi di Usia Belia

Kabupaten Lahat

Narkoba Merusak Kesehatan Fisik dan Mental, Kabupaten Lahat Deklarasi Indonesia Bersinar

Kabupaten Lahat

Kawal Kunker Kepala BNN dan Mendes, Kapolres Lahat Pimpin Apel Pengamanan

Kabupaten Lahat

Pemdes Makartitama Gelar Acara Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Perangkat Desa, Berikut Pesan Kepala Desa

Kabupaten Lahat

Konferkab PWI Lahat, Muchtahrim Mengawali Pengembalian Formulir Calon Ketua

Kabupaten Lahat

Mediasi Menjadi Temu Keluarga, Seteru Kepsek dan Walimurid Berujung Damai

Kabupaten Lahat

Oknum Kepsek Diduga Lecehkan Profesi Wartawan, Ketua SMSI Lahat Angkat Bicara

Kabupaten Lahat

Kapolres Lahat Hadiri Ground Breaking Underpass Jalan Hauling PT. MIP dan PT SLR
error: Content is protected !!