Home / Pemerintah

Jumat, 27 November 2020 - 13:15 WIB

Dirjen Perhubungan Darat Terbitkan Akreditas B Balai Uji KIR Lahat

Herlan Nudin – Red Barab Dafri. FR

LAHAT SUMSEL, MLCI – Unit Pelaksana Tekhnis Dinas (UPTD) Balai Pengujian Kendaraan Bermotor (KIR) Dinas Perhubungan (Dishub) Lahat raih Akreditas B dari Dirjen Perhubungan Kemenhub RI.

“Alhmdulillah sejak Balai Uji KIR berdiri tahun 2004 lalu, baru kali ini meraih akreditasi B yang ditandatangani Dirjen Perhubungan Darat pada 12 November 2020,” terang Kepala Dishub Lahat, Drs Sutoko kepada awak media di ruang kerjanya. Jumat (27/11/2020).

Baca Juga!  Simak, Barang Bukti Narkoba dan Kejahatan di Lahat Dimusnahkan

Ditambahkannya, tentu saja ini prestasi bagi Pemerintah Kabupaten Lahat terutama Bupati Lahat Cik Ujang yang telah mendukung transportasi kendaraan khususnya Dinas Perhubungan.

Sebelumnya, pada September lalu Dishub mengajukan usul kalibrasi yang tujuannya untuk menguji alat-alat di Balai Uji KIR Lahat apakah masih berfungsi dengan baik.

“Tim kalibrasi dari Dirjen Perhubungan Darat langsung datang dan melakukan kalibrasi terhadap tujuh alat uji, hasilnya sendiri dinyatakan akurat,” ungkap Sutoko.

Baca Juga!  Ini Data Covid-19 Lahat 29 Oktober 2020

Dilanjutkan Sutoko, kemungkinan pada 2021 Balai Uji KIR Lahat bisa meraih akreditasi A, apabila sudah menggunakan Smart Card (e-blue), namun diakui oleh Sutoko masih ada tiga poin yang kurang untuk mencapai akreditasi A, kalau semua sudah terpenuhi maka Balai Uji KIR Lahat bisa menyamai dengan Kota Palembang.***

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Kepala Desa Giri Mulya Lahat Resmi Lantik 2 Perangkat Desa, Berikut Pesannya

Kabupaten Lahat

Pemdes Makartitama Gelar Acara Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Perangkat Desa, Berikut Pesan Kepala Desa

Pemerintah

Wabup Lahat, Widiya Ningsih S.H,.M.H Buka Musrenbang RKPD TA 2027 Di Kecamatan Jarai Area, Berikut Pesannya

Kabupaten Lahat

Monev Tim Tripika : Bangunan SPAL DD Tahap 2 Desa Giri Mulya Di Puji Camat Lahat

Kabupaten Lahat

DD Tahap II Tahun 2025 Desa Makartitama Di Monev Tim Tripika, Berikut Pesan Camat Lahat

Kabupaten Lahat

Bangunan DD Tahap II Tiga Desa, Di Monev Unsur Tripika Kecamatan Lahat Kota

Kabupaten Lahat

Wabup Lahat Hadiri Pentas Seni FECC Dan Resmikan Pojok Baca di Desa Ulak Mas

Pemerintah

Surat Terbuka Masyarakat Tentang Pelayanan, Berikut Klarifikasi Kadis Dukcapil Lahat
error: Content is protected !!