LAHAT SUMSEL, MLCI – Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lahat kunjungi gereja-gereja solidiritas beragama dalam rangka perayaan malam Natal tahun 2025. Rabu (24/12) malam.
Saat kunjungan tersebut terlihat Bupati Lahat, H Bursah Zarnubi SE didampingi Wakapolres Kompol Liswan Nurhapis SH dan Kabag Ops Kompol Toni Arman SH MSi, Kasat Samapta, Kasat intel, kasat lantas dan Kapolsek Kota Lahat.
Tampak pula Dandim 0405/Lahat Letkol Inf Taufik Satria Nugraha SIP MM, Unsur Forkopimda yang mewakili, Kasat Pol PP, Kaban Kesbangpol dan kepala Dinas Instansi lainnya.
Terpantau, usai melaksanakan kunjungan itu dilanjutkan pengecekan Pos Pelayanan Simpang Stasiun Kereta Api Lahat guna memastikan kesiapan personel dalam melaksanakan pelayanan dan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025 berjalan dengan aman dan tertib.
Kegiatan kunjungan dan pengecekan oleh Forkopimda Lahat beserta rombongan dibeberapa Gereja diantaranya:
- Gereja Kristen Injili Indonesia (GKII) Lahat di Jalan Cemara Talang Kapuk Kelurahan Pasar Lama Kecamatan Lahat.
- Gereja Methodist Indonesia Kalvari (GMI) di Jalan Prof Dr Emil Salim Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Lahat.
- Gereja Santa Maria Lahat di Jalan Mayor Ruslan III Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Lahat (Depan RSUD Lahat).
*** Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat, Aiptu Lispono SH.









