Home / Pendidikan

Kamis, 22 Januari 2026 - 09:53 WIB

Wisuda Sarjana Strata satu (S-1) dan Magister Manajemen Universitas Serelo Lahat Ke V tahun 2026

LAHAT SUMSEL – MLCI – Wisuda Sarjana Strata satu (S-1) dan Magister Manajemen Universitas Serelo Lahat ke V tahun 2026, dilaksanakan Selasa (20/1/26) di Gedung Kesenian Lahat. Diikuti 112 orang, dari program S1 berjumlah 86 mahasiswa dan untuk S2 berjumlah 26 mahasiswa. Dengan mengusung Tema : “Dari Kampus untuk Masyarakat Lulusan Berilmu, Beretika dan Berdampak.

Hadir Asisten II M. Ichsan Fadli SIP MM mewakili Bupati Lahat Bursah Zarnubi, Kepala Yayasan Unsela, Rektor beserta jajaran, dosen dan karyawan, peserta wisuda serta orang tua.

Rektor Universitas Serelo Lahat, (Unsela) Darwin Kesuma SE MM menyampaikan atas nama pimpinan serta seluruh Civitas Akademika Unsela mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan dan wisudawati atas keberhasilan dalam pendidikan S-1 dan S-2.

Baca Juga!  Semarak Ramadhan, PTBA Gelar Lomba Hafalan Surat Pendek Untuk Siswa SD

“Unsela bersyukur pada wisuda kali ini berhasil mengantarkan mahasiswa S-1 dan S-2 sebanyak 112 orang menyelesaikan pendidikan mereka,” jelasnya.

Merupakan penghargaan, prestasi bagi pendidik dan mahasiswa. Semoga bisa mengamalkan ilmu di dunia kerja.

Selaku Plt. Ketua Yayasan AN Zafiridho SE MM., mengungkapkan dalam menempuh perkuliahan yang penuh pengorbanan dirasakan semua mahasiswa. Yang sudah dijalani, sampai mereka di wisuda.

“Di dunia nyata nanti bukan hanya butuh kecerdasan, tapi karakter, dipersiapkan untuk dunia kerja selanjutnya, Kami harap bisa menjadi pimpinan dibidangnya masing-masing. Kita bangun bersama nama baik universitas Serelo di pekerjaan nanti,” katanya.

Baca Juga!  Diajang Pesta Nama Pelindung Sekolah Santo Yosef SD Negeri 11 Lahat Berhasil Meraih Beberapa Juara, Ini Bidangnya

Bahwa pergunakan juga kemudahan, koneksi, di dunia kerja. Sebagai mitra yang sama-sama membangun daerah.

Diutarakan Asisten II M Ichsan Fadli SIP MM bahwa dari ribuan lulusan yang dahulu STIE Serelo menjadi Universitas Serelo ini adalah termasuk dirinya yang merupakan alumni. Mewakili Pemkab Lahat atas nama Bupati Bursah Zarnubi dirinya juga mengucapkan selamat kepada orang tua, para wisudawan dan wisudawati.

“Kami mengharapkan kepada kawan-kawan yang baru wisuda yang berprofesi selaku ASN untuk dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh, sesuai dengan ikrar Unsela siap untuk memberikan sumbangsih saran dan masukan kepada bangsa dan negara terkhususnya Kabupaten Lahat,”Tutupnya.

Share :

Baca Juga

Pendidikan

Sekolah Berprestasi, SMAN 4 Lahat Sukses Kembali Raih Juara Akademik dan Nonakademik

Pendidikan

Tingkatkan Pemahaman Keamanan Digital, ACF Sosialisasi Pelajar SMA Negeri 4 Lahat

Pendidikan

Ajang BGSS, Pelajar SMA Negeri 4 Lahat Borong Prestasi

Pendidikan

SMA Negeri 4 Lahat Borong Juara Cerdas Cermat Anti Korupsi dan Video Pendek

Pendidikan

SD Negeri 32 Lahat Melaksanakan Ulangan Praktek, Berikut Pesan Kepala Sekolah

Pendidikan

Mengenal LRT, Dishub Sumsel Edukasi Peserta Didik SMA Negeri 4 Lahat

Kabupaten Lahat

Tingkatkan Sinergi : Kabid SD Bersama Jajaran Gelar Silaturahmi Dan Pembinaan Kepala Sekolah Di 6 Kecamatan

Pendidikan

Kepala SMAN 4 Lahat Apresiasi Tes Kompetensi Akademik Terselenggara Baik
error: Content is protected !!