Home / Pendidikan / Sumatera Selatan

Senin, 20 Maret 2023 - 14:30 WIB

Rumah BUMN Bukit Asam Gelar Pelatihan Untuk Pengrajin Batik Kujur

Barab Dafri FR

MUARA ENIM SUMSEL,- MLCI – Rumah BUMN Bukit Asam Muara Enim menggelar Leadership Training dan Motivasi untuk 38 orang dari 12 kelompok SIBA Batik Kujur. Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin 20 Maret 2023 ini, bertujuan untuk melatih kekompakan dan kerja sama tim dalam pembuatan batik kujur.

Asisten Manager Micro & Small Enterprise Funding PTBA Junardi mengatakan, pelatihan diberikan agar SIBA Batik Kujur dapat meningkatkan kualitas dan produktivitasnya.

Baca Juga!  Belasan Kafilah STQH Dilepas Bupati Lahat ke OKU Timur Ke-26 Sumsel

“Yang saya harapkan dari Bapak Ibu (peserta pelatihan) sekalian kualitas batik ini. Dan yang saya harapkan dari pelatihan ini, kita bisa produksi batik bukan dari sendiri-sendiri, tetapi kelompok batik yang menjadi tim yang sangat solid untuk kita,” ujar Junardi.

Dalam acara ini, hadir juga Wirana Avianti sebagai koordinator program dan Pikukuh Pambudhiarto Tutuko selaku pembicara.

Baca Juga!  Tahun Ini, PT. Bukit Asam. Tbk Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan Dana Pensiun

Pikukuh Pambudhiarto Tutuko mengatakan, pihaknya berharap para pengrajin benar-benar berkolaborasi sehingga ke depannya dapat menghasilkan produk-produk yang semakin berkualitas.

“Dengan begitu, daya jual Batik Kujur makin tinggi. Tentunya juga hasil karya dari Tanjung Enim ini bisa dikenal tak hanya di dalam negeri, tetapi juga sampai ke manca negara,” tutupnya.

Share :

Baca Juga

Sumatera Selatan

Penyidik, “Secepatnya Kasus Penganiayaan dan Pencemaran Nama Baik Istri Alm Ketua SMSI Musi Rawas Dilimpahkan ke Kejaksaan”

Sumatera Selatan

Bidang Pelayanan Kesehatan Dari BPJS, Mura Kembali Raih Penghargaan UHC Prioritas

Sumatera Selatan

Kantor Bersama, Rumah Kerukunan Umat Beragama Diresmikan

Sumatera Selatan

Kasus Lahan TMMD Memanas, Korban Diperiksa di Polda Sumsel

Sumatera Selatan

Jelang Ramadhan, Dinas Ketapang PALI Luncurkan Gerakan Tanam Cabai Serentak

Sumatera Selatan

Akibat Efisiensi Anggaran, Santunan Kematian di Musi Rawas Turun Rp 1 Juta Perjiwa

Sumatera Selatan

Lomba Senam Tingkat Provinsi Se-Sumatera Selatan Di Pestival BPMP, Lahat Berhasil Raih Empat Piala

Pendidikan

Wisuda Sarjana Strata satu (S-1) dan Magister Manajemen Universitas Serelo Lahat Ke V tahun 2026
error: Content is protected !!